Minggu, 04 Mei 2014

Ujian Mandiri



Universitas gunadarma, merupakan salah satu universitas swasta terbaik di Indonesia, itulah mengapa banyak orang-orang yang masuk di universitas gunadarma, selain itu karena pilihan jurusan banyak dan biaya kuliah yang cukup terjangkau sehingga membuat daya tarik untuk anak-anak yang baru lulus SMA untuk mendaftar.

Untuk wilayah bekasi, kampus gunadarma ada di daerah kali malang, pertokoan kemang pratama, dan kalimas bekasi timur, dan banyak lagi, namun kampus yang menjadi pusat untuk wilayah bekasi yaitu yang berada di kali malang.
Untuk fasilitas lab, gunadarma memiliki lab yang cukup banyak terutama lab komputer, selain itu ada juga Lab fisika, lab elektro, lab system tertanam, lab teknik industri dan banyak lagi. 

Di Universitas Gunadarama ini fakultas yang paling banyak peminatnya yaitu fakultas ilmu komputer dan teknologi informasi, yaitu jurusan system informasi, system penilaian di gunadarma tidak lah sulit, karena nilai sebaian besar di ambil dari nilai UTS.

Di gunadarma, tidak ada system semester pendek, atau remedial, digunadarma hanya ada ujian mandiri sama saja seperti remedial, tidak perlu mengulang kelas cukup membeli voucer untuk pengulangan mata kuliah yang ingin di ulang, lalu mengerjakan soal yang terdapat di dalam aplikasi komputer, soal-soal yang terdapat di dalam aplikasi komputer tersebut cukup bnyak jadi jika tidak bisa menjawab pertanyaan yang diberikan tinggal di next saja lalu akan pindah ke soal berikutnya.

Jika salah menjawab maka akan dikenakan nilai penalty, yaitu pengurangan nilai sesual bobot saol yang di berikan. jika waktu telah habis dan nilai yang didapat lebih rendah dari nilai sebelum ikut ujian mandiri, maka nilai yang di anggap yaitu nilai yang sebelum ikut ujian mandiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar